Home > Berita

Politeknik ATI Padang diundang dalam Sharing Session Tips Meraih Predikat Wilayah Bebas Korupsi
 

Setelah berhasil memperoleh predikat Wilayah Bebas Korupsi (WBK) dari Kementerian Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (Kemenpan RB) pada akhir tahun 2020 lalu, Politeknik ATI Padang diundang dan berkesempatan memberikan sharing session tentang tips memperoleh WBK kepada seluruh pegawai Politeknik ATI Makassar. Politeknik ATI Makassar yang merupakan perguruan tinggi yang berada di bawah Kementerian Perindustrian  menggelar sharing session bertajuk “Strategi dan Pengembangan Inovasi dalam Pembangunan Zona Integritas” secara luring di Aula Kampus Poltek ATIM dan daring melalui Zoom, Rabu (24/3/2021). Kegiatan ini menghadirkan  tiga pemateri, yaitu Muhammad Basri dari Biro Humas Kementerian Perindustrian , Direktur Politeknik ATI Padang Ester Edwar, dan Yulis Mulianti dari Balai Besar Industri Hasil Perkebunan (BBIHP) Makassar.

Pada kesempatan ini,  Ester Edwar melakukan sharing terkait pembangunan Zona Integritas di Politeknik ATI Padang hingga pengalaman saat menjalani penilaian oleh tim penilai internal dan eksternal. Ester mengatakan bahwa pembangunan zona integritas seyogyakan dilakukan terus menerus dari tahun ke tahun, tidak hanya dilakukan  saat penilaian saja. Salah satu strategi Politeknik ATI Padang untuk meraih penghargaan WBK pada 2020 lalu, antara lain menghilangkan potensi pungutan tambahan kepada mahasiswa, seperti iuran Badan Eksekutif Mahasiswa (BEM) yang mana kini dikelola langsung oleh mahasiswa. Penggunaan virtual account untuk kemudahan layanan dan menghindari potensi penyelewengan yang tidak diinginkan. "Meski ini hal kecil, tapi sangat memengaruhi persepsi mahasiswa," katanya. Sedangkan untuk memberikan pemahaman terkait pembangunan zona integritas kepada mahasiswa, Politeknik ATI Padang juga menggelar lomba desain infografis antikorupsi. Upaya lain yang dilakukan dengan melakukan berbagai inovasi dalam pelayanan, antara lain ikut serta dalam SINOVIK 2020, pembuatan bank sampah, proyek terintegrasi pada unit Teaching Factory, open campus bagi pelajar SLTA, dan penyelenggaraan job fair untuk alumni.